
Wahyu Dwi Hidayatullah, Pemenang Lomba Puisi Putra Se-Kecamatan Paiton
Kamis, 28 Juli 2011. Alhamdulillahirabbil’alamin, satu lagi prestasi yang membanggakan telah diraih oleh salah satu siswa kelas V MI. Raudlatul Munadhirin yaitu Wahyu Dwi Hidayatullah yang memenangkan Lomba Puisi Putra Tingkat MI Se-Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo pada bulan Juni 2011. “Setelah saya mendengar pengumuman bahwa saya menjadi pemenang lomba puisi itu, sungguh saya tidak percaya, karena persiapan saya hanya 1 hari untuk berlatih. Bahkan, gaya yang saya pakai sangat beda dengan gaya yang diajarkan oleh Bpk. Kepala Madrasah, tapi entah mengapa saya sangat terbawa dan menghayati sekali isi puisi itu,” ucap siswa...